tulisan berjalan

Kontak Om Breeder (Pak Syam) WA 081280543060

Rabu, 12 Maret 2014

Penangkar Jalak Bali Klaten : Bagaimana Menggapai Penangkaran Jalak Bali Yang Produktif (bag.3)


Berikuatnya yang juga wajib disediakan adalah bak mandi. Burung Jalak Bali adalah burung yang sangat suka mandi. Jika anda memberikan air bersih dalam bak mandi tersebut berapa kalipun anda memberinya maka sebanyak itu pula dia akan mandi.


Tapi demi praktisnya kerja kita dalam menangani penangkaran Jalak bali,  pemberian air bersih satu kali saja dalam sehari sudah cukup. Namun jika anda memiliki waktu luang berikan air bersih untuk keperluan mandinya sebanyak dua kali yaitu pagi hari dan siang hari.

Dengan memberikan air besih yang cukup dan rutin maka burung Jalak Bali akan bersemangat untuk menikmati dengan ceria. Lihatlah beberapa menit setelah mandi maka dia akan “dides” yaitu membersihkan dan merapikan bulu dengan sangat ceria. Mereka begitu menikmati prosesi mandinya tersebut.

Kemudian faktor kenyamanan berikutnya yang juga perlu diberikan yaitu tumbuhan di dalam kandang. Untuk memberikan kesejukan dan memberikan suasana yang alami berikanlah tumbuhan segar di dalam kandang. Jika anda ingin menambahkan pancuran air, itu juga bagus.

Bagaimana caranyamenaruh tumbuhan segar di dalam kandang ? Caranya taruh satu tanaman dalam sebuah pot. Pilih tanaman yang tingginya kira-kira 1,5 meter. Kemudian masukkan ke dalam kandang. Tanaman bisa anda ambil setiap satu pekan sekali untuk dijemur di sinar matahari agar tanaman kembali segar. Saat tanaman dikeluarkan dari dalam kandang maka anda harus menggantinya denan tumbuhan lain yang sejenis.

Untuk itu berarti anda harus menyediakan minimal dua pot tanaman untuk satu kandang, agar bisa bergantian. Jika satunya di jemur satu ditaruh di dalam kandang. Begitu pula sebaliknya. Jika hanya satu tanaman saja maka tanaman tidak akan bisa tumbuh dengan normal, karena tanaman kekurangan cahaya matahari.

Faktor berikutnya yang perlu anda perhatikan dalam menciptakan kenyamanan bagi burung Jalak Bali dalam penangkaran anda adalah jumlah tangkringan yang cukup. Saya biasa menaruh tiga buah tangkringan. Satu terletak di depan dekat tempat pakan, yang kedua saya taruh di tengah-tengah kandang ini berfungsi sebagai “batu lompatan” agar burung lebih gampang jika akan nangkring di tempat tangkringan yang paling tinggi. Satunya lagi ditempat terjauh dan tertinggi. Tangkringan jenis ketiga ini berfungsi sebagai tempat burung mengamanankan diri jika dia merasa takut.

Bersambung . . .

Pak Syam 
HP. 087877486516
PIN BB. 25D600E9

Tidak ada komentar: